Perbedaan Debian 8 dan Debian 9 : Mana Yang Terbaik? - BaniLinux
News Update
Loading...

Tuesday, April 10, 2018

Perbedaan Debian 8 dan Debian 9 : Mana Yang Terbaik?

A. Pendahuluan
1. Pengertian
Debian merupakan salah satu Distro Linux salah satu dari yang tertua yang masih update hingga sekarang. sampai yang terbaru yaitu Debian 9 versi 9.4 dengan codename Stretch yang baru 2018 ini realease versi stabilnya. Jika kamu menggunakan beberapa distro linux terkenal seperti Ubuntu, Kali Linux, Deepin, dan lain-lain Distro tersebut merupakan turunan dari Debian, termasuk Linux Mint, Distro Linux paling banyak digunakan saat ini menurut DistroWatch yang merupakan turunan dari Ubuntu. Jadi secara tidak langsung Linux Mint juga turunan dari Debian. Debian pertama kali dicetuskan oleh Ian Murdock, seorang Mahasiswa dari Univertitas Purdue Amerika Serikat. Nama Debian merupakan kombinasi dari nama Mantan Kekasihnya Debra Lynn dan Ian Murdock.
2. Latar Belakang
Pengembangan proyek debian merupakan sistem operasi yang berdiri diatas Kernel Linux. Seperti yang tadi disebutkan merupakan Distro Linux yang masih bertahan dan menjadi Basis dari Distro Linux lain jumlahnya sudah sangat banyak yang mengambil base dari Debian. Salah satu yang unik dari debian ini adalah codename dari debian diambil dari nama tokoh di Animasi Toy Story. Nama stretch merupakan tokoh Gurita yang ada. Cari saja di google.
3. Maksud dan Tujuan
Sebenarnya Ketika kita membandingkan Debian 8 Jessie dan Debian 9 Stretch sangat tidak tepat karena debian 9 merupakan upgrade dari Debian 8. Jadi dari pernyataan ini sudah dapat diambil kesimpulan mana yang terbaik digunakan saat ini.
4. Hasil Yang Diharapkan
Dapat menyesuaikan peralihan dan perbedaan setelah beralih dari Debian 8 ke Debian 9.

Apa yang baru di Debian 9?
Seperti dikutip dari halaman resmi Debian di debian.org beberapa hal yang diperbarui adalah sebagai berikut :
1. Dihilangkannya command ifconfig
- Sebenarnya bukan dihilangkan, kamu dapat memunculkan perintah ifconfig lagi dengan menginstall paket net-tools ~# apt-get install net-tools atau kamu bisa menggunakan perintah ip -a untuk mengetahui IP Address
2. Penamaan interfaces
- Jika di debian 8 penamaan interface menggunakan eth0 untuk ethernet, dan wlan0 untuk wi-fi, maka di Debian 9 diganti menjadi nama yang agak aneh, misalnya untuk ethernet menggunakan nama ens18 atau enp2s0 atau sejenisnya dan wlp1s0 untuk wifi card. hal ini sebenarnya sudah dilakukan oleh turunannya yaitu ubuntu disusul Linux Mint.
3. Aplikasi database default
- Pada debian 8 kamu dapat menginstall aplikasi untuk manajemen database antara mysql ataupun mariadb, namun pada debian 9 manajemen database didukung untuk  menggunakan MariaDB. Meskipun kamu masih bisa menggunakan MySQL
dan masih banyak lagi perubahan yang ada di Debian ini tentunya dari segi keamanan pun benar benar diperbaiki oleh pihak pengembang debian.

E. Masalah yang Dihadapi
Tentunya perpedaan ini menyebabkan sedikit ketidaknyamanan oleh yang terbiasa menggunakan Debian 8. Namun karena sudah menjadi kewenangan pihak pengembang untuk memutuskan apa yang terbaik untuk sistemnya sehingga kitapun harus turut menyesuaikan.
F. Kesimpulan
Sebenarnya tidak terlalu banyak yang harus disesuaikan. kamu yang terbiasa menggunakan Debian 8 tidak akan mengalamin banyak kesulitan saat beralih ke debian 9. Namun perubahan itu diperlukan demi menuju al yang lebih baik
G. Referensi
debian.org
wikipedia
PKL BLC Telkom Klaten

Share with your friends

Give us your opinion

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done